Disiplin

 Disiplin...disiplin..disiplin....sejak dari kecil saya mengenal kata itu tapi sampai detik ini saya belum bisa mengaplikasikannya dalam kehidupan saya.


 Buktinya saja, sekarang untuk kesekian kalinya saya sudah melanggar komitmen untuk tidur lebih awal dan itu berarti saya sudah tidak disiplin.


 Disiplin itu ada banyak cara penerapannya tapi menurut saya yang paling penting adalah disiplin waktu and for the record, i am the worst one.

 Pada postingan saya yang sebelumnya, saya menulis tentang komitmen dan prioritas dan ternyata disiplin ikut andil didalamnya.kenapa? karena tanpa disiplin ternyata komitmen dan prioritas yang dibuat layaknya sepeda motor tanpa roda atau bahan bakar. bisa dijalankan tapi akan lebih sulit untuk dilakukan.

 Dengan disiplin waktu, prioritas-prioritas yang telah ditentukan akan tercapai dengan mulus dan rapi juga akan sesuai dengan rencana.

 Seperti halnya saya, kalau saya bisa disiplin waktu dan bisa memanage waktu dengan baik maka komitmen saya untuk tidur lebih awal tidak perlu saya langgar dan saya masih tetap bisa menulis untuk blog saya tanpa harus mengorbankan komitmen untuk tidur lebih awal.

 Disiplin sangat berguna untuk meminimalisir kemungkinan untuk melanggar komitmen/prioritas yang satu dengan komitmen/prioritas yang lainnya.

 "Tanpa disiplin kita akan seperti berjalan kaki dalam kegelapan, mencari rumah tapi tidak tahu alamat. mungkin bisa terus maju dan mencari tapi akan lebih susah dan lama." 

No comments:

Post a Comment

blogging itu kadang rasanya kriik..kriiik.. tapi dengan adanya komen, even just one short saying, will mean the world! really!